Langsung ke konten utama

5 Tips Berpakaian Ala Milineal ini Membuatmu Terlihat lebih Muda

5 Tips Berpakaian Ala Milineal ini Membuatmu Terlihat lebih Muda
Milineal

PeluangSukses.Com Berpakaian sepertinya telah menjadi kebutuhan sehari-hari. Entah itu untuk kegiatan di luar rumah menggunakan berbagai pilihan jenis jaket maupun pakain dalam rumah seperti piyama. Namun bagaimana jika Anda sudah memadukan warna dan jenis pakaian yang bervariasi, serta mengenakan aksesoris yang ramai, tapi malah terlihat seperti emak-emak? Wah, jadi kelihatan lebih tua dong? 

Nah, sebenarnya berpakaian itu ada cara-caranya agar terlihat tidak semakin tua, tapi malah sebaliknya, terlihat awet muda. Memangnya bagaimana cara-caranya? Pas banget, kali ini kami akan membagikan 8 tips berpakaian agar terlihat awet muda! Ada tips apa saja? Tanpa menunggu lebih lama, cek daftar pertamanya di bawah ini.

1. Pilihlah Warna Pakaian yang Cerah

Tahukah Anda kalau mengenakan baju dengan warna yang cerah dapat memancarkan aura awet muda? Ya, karena warna-warna yang cerah akan menyamarkan kerutan pada wajah. Maka warna cerah menjadi pilihan utama agar terlihat semakin muda dan fresh. 

Beberapa pilihan warna yang dapat menjadi pilihan adalah kuning, hijau muda, biru muda, atau bahkan pink muda. Kombinasikan warna-warna cerah untuk mewarnai hari-hari Anda!

2. Menggunakan Motif yang Tidak Terlalu Ramai

Motif pakaian yang terlalu ramai bukannya menunjang penampilan, tapi malah mengganggu dan terlihat tua. Tidak hanya ramai saja, tapi motif yang terlalu besar juga tidak direkomendasikan. Sehingga motif yang pas agar terlihat awet muda adalah bunga-bunga atau floral yang kecil. Selain itu, coba gunakan motif polkadot kecil atau mungkin kotak-kotak yang kecil dan tidak ramai.

3. Menggunakan Pakaian Yang Pas

Selain warna dan motif, ternyata ukuran pakaian juga mempengaruhi lho! Lho, memangnya ukuran apa yang cocok agar tetap terlihat awet muda? Ya, jawabannya adalah ukuran yang pas, tidak terlalu besar dan kecil. Sedangkan untuk bawahan rok, lebih baik menggunakan ukuran tidak sampai mata kaki untuk menghilangkan kesan tua. Sedangkan untuk bawahan celana, gunakan yang pas hingga mata kaki dan tidak ditekuk. Skinny Jeans jadi pilihan yang pas karena sesuai ukuran kaki.

4. Gunakan Tas Minimalis

Apakah Anda pencinta tas berukuran besar, atau malah tas ransel? Eits, Anda wajib mengetahui kalau ternyata menggunakan tas ransel bukan berarti terlihat awet muda seperti anak sekolahan. Malahan hal itu terlihat aneh dan terlihat lebih tua. Maka dari itu, gunakanlah tas yang didesain minimalis, sederhana, dan tidak terlalu besar. Beberapa merek tas yang terkenal dengan desain minimalis adalah Chanel, Kate Spade, dan Aigner.

5. Menggunakan Aksesoris yang Tidak Ramai

Jika ingin terlihat muda, jangan gunakan aksesoris yang terlalu ramai ya! Soalnya, meskipun menunjang penampilan, tapi menggunakan aksesoris yang terlalu ramai malah membuat penampilan lebih terlihat tua. Lalu, bagaimana cara mengenakan aksesoris biar terlihat muda? Cukup gunakan aksesoris yang simple atau sederhana dan hindari aksesoris berkilau dengan ukuran besar. Cincin cantik atau gelang tipis saja sudah cukup menunjang penampilan Anda.

6. Gunakan Sepatu Kets

Apakah Anda pernah memperhatikan gaya berpakaian orang Korea yang tetap terlihat muda walau usia sudah kepala 4? Ya, gaya berpakaian mereka bisa kita tiru, termasuk pemilihan sepatunya. Pakailah sepatu kets atau sepatu sandal agar terlihat seperti remaja kekinian. Apalagi jika memilih warna sepatu yang cerah seperti perak atau putih. Wah, sudah seperti oppa-oppa Korea deh! Opsi lainnya, Anda bisa menggunakan sepatu sandal dengan model yang kekinian. Sehingga terlihat seperti masih remaja!

7. Pilih Frame Kacamata Yang Tepat

Jika Anda memiliki mata minus atau plus, maka hindari mengenakan kacamata dengan frame kotak tebal. Karena frame seperti itu memberi kesan tua dan dewasa, sehingga memilih frame tipis dan menyesuaikan bentuk wajah menjadi pilihan yang tepat agar terlihat lebih awet muda. Selain itu, untuk pemilihan warna, lebih baik pilih yang sesuai warna kulit, jangan terlalu kontras ya!


PeluangSukses.Com

5 Rekomendasi Private Pool Villa di Sekitar Purwokerto Tarif Mulai dari Perjam Hingga Perhari

6 Korean Movies With Historical Themes Insert Uncensored Sex Scenes

Menghitung Keuntungan Budidaya Ikan Lele

5 Cara Tetap Sejuk di Cuaca Panas Tanpa AC Rumah

20 Kata Yang Orang Tua Harus Ucapkan Ke Anak Sedari Kecil

CARA BELI IKAN LELE DI PASAR PERIKANAN PURWONEGORO BANJARNEGARA

Cara Mengatasi Kutu Kebul Secara alami

5 Cara Ampuh Usir Semut di Toples Gula dan Makanan Manis Lainnya

NASIB MIRIS Sederet Artis Ini Bangkrut Seketika Salah Kelola Honor

Fakta Terkait Informasi Pendekar Anak UNICEF Penipuan dan Tips Agar Tidak Menjadi Korbannya

Support : Copyright © 2019. Informasi Usaha, Bisnis dan Gaya Hidup - All Rights Reserved